Al-Majlisi telah menegaskan dalam kitabnya, Biharul Anwar:
“Adapun kondisi para imam yang mengetahui bahasa-bahasa maka riwayat-riwayat
tentang hal itu hampir mendekati mutawatir. Ditambah dengan riwayat-riwayat
umum sehingga tidak menyisakan lagi keraguan mengenai hal ini. Adapun ilmu
mereka tentang keahlian-keahlian {keduniaan}, maka keumuman riwayat yang banyak
menunjukkan mengenai hal itu, karena telah datang dalam riwayat bahwa al-hujjah
{imam} tidak boleh bodoh dalam sesuatu apapun yang ia berkata: ‘aku tidak
tahu’, disertai bahwa para imam mengetahui ilmu yang lalu, masa depan, dan
bahwa ilmu seluruh para nabi telah sampai kepada para imam. Padahal mayoritas
keahlian dinisbahkan kepada para nabi, dan telah ditafsirkan pengajaran
nama-nama kepada Adam mencakup seluruh keahlian-keahlian.” {Biharul Al-Anwar
26/193}
Inilah dalil yang menunjukkan bahwa para imam syiah
mengetahui seluruh keahlian dunia, karena?
1.
Para imam syiah jika
ditanya tidak boleh mengatakan “saya tidak tahu”
2.
Seluruh ilmu dan keahlian
para nabi sebelumnya terkumpul dan telah dikuasai oleh para imam, seperti
keahlian sebagai tukang kayu, keahlian dalam membuat senjata dan lain-lain.
3.
Menurut Al-Majlisi
nama-nama yang diajarkan Allah kepada Adam mencakup seluruh keahlian.
“Dan dia mengajarkan kepada Adam
nama-nama {benda-benda} seluruhnya, kemudian mengemukakannya kepada para
Malaikat lalu berfirman: “sebutkanlah kepada-Ku nama benda-benda itu jika kamu
memang benar orang-orang yang benar! {QS. Al-Baqoroh: 31}
4.
Imam syiah dapat mengetahui
seluruh ilmu keahlian yang telah lampau dan ilmu keahlian yang akan datang
Inilah imam syiah yang dapat mengetahui seluruh ilmu dan
keahlian, bahkan yang belum muncul pada abad ini, keahlian-keahlian yang akan
muncul pada tahun 2030 pun telah diketahui oleh para imam. Tentunya para imam
ini sangat mudah untuk menjadi tukang bengkel, servis jam, petani atau bahkan
jadi pilot atau masinis. Selain itu tidak menutup kemungkinan {suatu hal yang
pasti bagi syiah} bahwasannya imam syiah adalah heacker tercanggih di dunia
Bahkan disebutkan dalam riwayat-riwayat bahwa imam Mahdi
syiah {yang menurut syiah sedang bersembunyi} terkadang keluar di tengah-tengah
masyarakat, dan masyarakat tidak mengenalnya. Dengan begitu mungkin saja imam
Mahdi syiah terkadang keluar dan menyamar sebagai pilot, kapten kapal,
prajurit, atau jendaral, atau mungkin saja orang gila di pasar. Lantas kalaulah
memang imam syiah mengetahui seluruh ilmu dan keahlian, kenapa ia tidak
menciptakan senjata tercanggih untuk melawan musuh yang belum tercipta pada
abad ini? Atau paling tidak, kenapa para imam tidak mengajarkan teori
perkebunan yang tercanggih di zaman ini?
Keyakinan ini menunjukkan bahwa para imam syiah lebih hebat
daripada nabi. Karena mereka menilai tidak ada dalil yang menunjukkan bahwa
nabi ahli dalam segala pekerjaan. Bahkan nabi pernah salah dalam memberikan
arahan kepada seorang sahabat yang berkebut kurma, sehingga akhirnya nabi
berkata: “Kalian lebih berilmu tentang perkara dunia kalian” {HR. Muslim No.
2363}
Wallahu’alam.
Dikutip dari : Buku Banyolan Syi’ah Imamiyah
Penulis : Firanda Andirja Abidin, Lc.,MA
Jika artikel ini bermanfaat, silahkan share.
0 komentar:
Posting Komentar